Aplikasi AppStation Penghasil Uang dengan Gift Card

Aplikasi AppStation Penghasil Uang – therantnation.com. Bermain game saat ini bukan hanya bisa digunakan untuk bersenang-senang saja, namun juga menghasilkan uang. Paling tidak itulah yang dijanjikan oleh aplikasi AppStation.

Di dalam platform tersebut menjanjikan hadiah menarik bagi para penggunanya hanya dengan bermain HP saja. Cara kerja dari permainan tersebut juga sangat mudah dan juga cepat.

Aplikasi seperti ini memang belakangan banyak di cari oleh pengguna internet. Meskipun terkadang uang yang dihasilkan terbilang receh, namun jumlah tersebut lumayan sebagai uang tambahan.

Tertarik untuk mencoba AppStation? Jika iya, maka tidak ada salah jika Anda menyimak ulasan lengkapnya berikut ini.

Aplikasi Appstation Penghasil Uang Dengan Gift Card

Apa itu Aplikasi AppStation

Aplikasi AppStation merupakan salah satu platform penghasil uang yang bisa digunakan untuk mengumpulkan saldo PayPal dan berbagai macam gift card. Tugas utama pengguna di platform ini adalah bermain game saja.

Kehadiran AppStation ini sekaligus menambah banyak platform game yang menjanjikan hadiah uang kepada para pemainnya. Sesuai dengan namanya, platform ini memiliki fungsi membaca aktivitas game yang terjadi di smartphone.

Apa saja platform yang dimainkan dan diinstal semuanya akan terbaca di AppStation. Pada umumnya, platform seperti tercipta berkat kerja sama antara pengiklan dengan pihak developer game.

Jadi apabila platform ini terbukti membayar, maka uang tersebut bisa berasal dari bagi hasil dengan pihak pengiklan.

Baca : Aplikasi Lucky Puppy (Anjing Beruntung) Penghasil Uang dengan Misi

Penjelasan Tugas dan Misi di AppStation

Di dalam platform ini terdapat berbagai macam misi. Pengguna bisa mengerjakan misi membaca berita, menjawab soal kuis, menginstal software tertentu, menjawab survey, dan juga bermain game.

Bagi Anda yang gemar bermain game, tentunya aplikasi ini dapat menjadi pilihan untuk menghasilkan penghasilan tambahan. Dengan begitu, pengguna dapat bersenang-senang sambil menghasilkan uang. Untuk penukaran hadiah, Anda bisa memilih antara uang atau gift card.

Metode penarikan poin di platform ini cukup banyak pilihannya. Anda bisa memilih untuk menggunakan platform e-wallet seperti OVO, PayPal, DANA, Pulsa, dan Google Play atau menukarkan poin menjadi gift card.

Cara Mendaftar dan Menggunakan AppStation

Setelah mengetahui tentang penjelasan dan tugas di platform ini, berikutnya akan dibahas tentang bagaimana cara menggunakannya. Seperti yang sudah dibilang sebelumnya, aplikasi ini mempunyai cara kerja yang simpel sehingga siapa saja dapat menggunakannya.

Nah agar lebih jelas, berikut ini adalah langkah-langkah penggunaannya.

  • Pertama, download dan instal aplikasi di GooglePlay.
  • Jika sudah, bukalah AppStation.
  • Login-lah menggunakan akun Gmail atau Facebook.
  • Buka menu “Home”.
  • Pilih dan mainkan game.
  • Selesai.

Untuk memperjelas pemahaman, berikut ini adalah beberapa fungsi menu di aplikasi AppStation:

  • Pilih menu “Aplikasi” untuk mengecek aplikasi mana yang sudah dimainkan.
  • Pilih menu “Ajak” untuk mulai mengundang teman.
  • Pilih menu “Pembayaran” untuk withdraw saldo.

Itulah tadi informasi tentang cara kerja dari aplikasi ini. Kunci dalam menggunakan aplikasi ini adalah pengguna harus mengumpulkan koin sebanyak-banyaknya. Setelah koin terkumpul, pengguna bisa menukarkannya ke dalam bentuk uang ataupun gift card.

Mendapatkan Poin Tambahan dari Mengundang Teman

Seperti halnya platform penghasil uang lainnya, di aplikasi penghasil uang AppStation juga terdapat fitur kode undangan. Bagi yang belum tahu, fitur undangan adalah fitur untuk membagikan link referral akun Anda.

Link tersebut nantinya dapat disebar dan bagikan untuk mengajak teman menggunakan AppStation dengan kode referral Anda. Untuk setiap teman undangan yang menggunakan kode referral Anda, maka komisi atau bonus tambahan akan diberikan.

Agar jumlah komisi dari mengundang teman maksimal, Anda dapat membagikan link undangan tersebut ke jejaring sosial seperti Facebook, Instagram, Telegram, WhatsApp, dan lain sebagainya.

Apabila Anda bisa mendapatkan teman dalam jumlah besar bukan tidak mungkin penarikan saldo dapat dilakukan dalam waktu yang singkat. Namun yang perlu diingat adalah jangan sampai Anda terlalu sering membagikan kode tersebut.

Hal itu karena dikhawatirkan post Anda tentang kode undangan tersebut dapat mengganggu teman Anda.

Syarat Penarikan Saldo AppStation

Mengumpulkan poin di aplikasi penghasil uang memanglah tidak mudah. Bahkan, jika tanpa menggunakan kode undangan, mencapai saldo minimal akan membutuhkan waktu yang sangat lama.

Meskipun begitu, jika pengguna serius dalam mengumpulkan poin, maka jumlah poin yang terkumpul akan menjadi banyak.

Berbicara tentang saldo minimal, tentunya di AppStation ini juga ada. Nah, di aplikasi ini pengguna harus mempunyai saldo paling tidak 0.5 dollar atau setara degan 9998 poin. Apabila jumlah poin masih dibawah angka tersebut, penarikan saldo belum bisa dilakukan.

Baca : Aplikasi Neo Plus Penghasil Uang dengan Undang Teman

Benarkah Aplikasi AppStation Membayar?

Sampai saat ini, belum banyak informasi mengenai bukti pembayaran yang dilakukan AppStation. Oleh karena itu, belum ada yang bisa memastikan apakah aplikasi tersebut scam atau tidak. Dalam beberapa ulasan, ada yang mengatakan membayar.

Di sisi lainnya, ada juga yang bilang scam. Untuk itu, apabila merasa penasaran, maka tidak ada salahnya untuk mencoba membuktikan sendiri kebenarannya.

Terlepas dari scam atau tidak, nyatanya aplikasi ini sangat populer di kalangan pengguna smartphone. Hal tersebut dapat terlihat dari jumlah unduhannya yang mencapai lebih dari 5 juta pengguna.

Ulasan dan review juga telah diberikan oleh ratusan ribu lebih pengguna. Jadi, perihal keamanan sepertinya pengguna tidak perlu meragukannya lagi.

Semoga dengan adanya informasi tentang aplikasi AppStation, pengguna dapat menggunakan platform seperti ini dengan lebih bijak. Hal yang terpenting adalah platform penghasil uang seperti ini besar kemungkinan akan menjadi scam di kemudian hari.