Aplikasi Kompres Foto Terbaik dengan Fitur Lengkap

Aplikasi Kompres Foto – therantnation.com. Setiap foto pasti memiliki ukuran serta resolusi yang berbeda-beda tergantung dari seberapa baik kualitasnya. Sebagai contoh, foto dari kamera digital akan berbeda dengan kamera ponsel.

Di beberapa situasi, ada maksimal ukuran foto ketika ingin mengupload sebagai syarat mendaftar sesuatu. Untuk itulah dibutuhkan aplikasi kompres foto supaya bisa mendapatkan ukuran lebih kecil.

Dulu untuk mengompres sebuah gambar mungkin masih cukup sulit. Akan tetapi, seiring berkembangnya zaman, berbagai aplikasi mulai bermunculan.

Selain mudah digunakan, aplikasi kompres tersebut juga bisa dioperasikan melalui PC maupun ponsel. Artinya, Anda dapat mengompres di mana saja dan kapan saja dengan lebih singkat.

Mengenai daftar tools apa saja yang bisa digunakan, silakan simak penjelasan di bawah ini.

Aplikasi Kompres Foto

Kapan Harus Mengkompres Foto?

Semakin besar ukuran gambar semakin bagus pula kualitasnya. Kalau begitu, kenapa harus melakukan kompres pada gambar?

Seperti sudah disinggung di awal, biasanya ketika mengupload foto sebagai syarat sebuah pendaftaran secara online, terdapat batas maksimal foto, misalnya 2 MB. Apabila berukuran lebih dari itu, maka proses upload tidak bisa dilakukan.

Dari masalah tersebut, cara satu-satunya untuk mengatasinya adalah dengan memperkecil ukurannya. Biasanya gambar hasil jepretan kamera ponsel berukuran sekitar 5 MB. Jadi Anda harus mengompres terlebih dahulu kemudian baru mengupload.

Baca : 7 Aplikasi Edit Foto Menjadi Kartun

Daftar Aplikasi Kompres Foto Terbaik Saat Ini

Ada beberapa aplikasi kompres foto yang sangat direkomendasikan. Bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kenyamanan dalam menggunakannya.

1. JPEGmini

JPEGmini dapat digunakan di perangkat laptop atau komputer. Seperti namanya, software ini berfungsi memperkecil ukuran gambar (biasanya berformat JPEG).

Menariknya, pengguna dapat memperkecil ukuran hingga 80% tanpa mengurangi kualitas gambar tersebut. Jadi, software ini bisa menjadi pilihan utama ketika Anda ingin mendapatkan ukuran lebih kecil namun kualitasnya tetap sama.

Kenapa JPEGmini tidak mengurangi kualitas gambar? Hal tersebut dikarenakan JPEGmini telah menggunakan algoritme paling baru. Apabila gambar asli memiliki resolusi tinggi, maka dikompres hingga 80% pun tetap tidak akan terdapat pengaruh.

JPEGmini bisa diunduh secara gratis. Spesifikasi yang dibutuhkan juga tidak terlalu tinggi, yakni minimal Intel Pentium 4 serta RAM 2 GB. Untuk informasi lebih lengkapnya ada di jpegmini.com

2. Photo Compress & Resize

Photo Compress & Resize

Berikutnya ada Photo Compress & Resize. Dikembangkan oleh Lit Photo, aplikasi kompres foto ini memiliki kemampuan luar biasa, yakni mengompres ukuran sebuah gambar menjadi 200 KB saja.

Tentu saja ukuran tersebut sangat kecil dan bisa menghemat ruang penyimpanan. Mengenai kualitas, jangan khawatir karena tidak akan berpengaruh apapun.

Selain digunakan memperkecil ukuran, Photo Compress & Resize ini juga terdapat fitur crop. Pengguna bisa memotong bagian yang tidak diinginkan.

Tak hanya itu, ada pula fitur Batch Compress di mana pengguna bisa mengompres banyak gambar sekaligus. Hasil kompresi tersebut kemudian akan secara otomatis tersimpan pada folder berbeda sehingga tidak bercampur dengan gambar asli.

3. Photo Compress 2.0

Photo Compress 2.0

Photo Compress 2.0
Photo Compress 2.0
Developer: Saawan Apps
Price: Free

Salah satu aplikasi yang wajib dimiliki oleh para pengguna Android adalah Photo Compress 2.0. Pengguna bisa sepuasnya memperkecil gambar tanpa mengurangi kualitasnya.

Salah satu kelebihan dari Photo Compress 2.0 adalah Anda tidak akan menemui iklan muncul tiba-tiba ketika sedang mengoperasikannya seperti sering terjadi pada berbagai aplikasi gratisan.

Ukuran Photo Compress 2.0 juga cukup kecil sehingga bisa digunakan di hampir semua tipe ponsel, termasuk handphone spesifikasi rendah. Seperti software sebelumnya, Photo Compress 2.0 memiliki fitur Batch Resize.

Pengguna dapat mengompres dalam jumlah banyak sekaligus. Sayangnya, pada versi gratis fitur ini hanya dibatasi pada 10 foto saja.

4. PicTools Batch

Pictools Batch

PicTools-Stapelbildeditor
PicTools-Stapelbildeditor
Developer: Omkar Tenkale
Price: Free

Rekomendasi tools kompres foto berikutnya adalah PicTools Batch. Memiliki ukuran hanya 5 MB saja menjadikannya banyak diminati oleh para pengguna smartphone.

Selain itu, tampilan user interface pun juga sederhana sehingga pengguna baru pun tidak akan menemukan kesulitan berarti ketika mengoperasikannya.

Walaupun memiliki ukuran kecil, bukan berarti PicTools Batch ini tidak mempunyai kualitas mumpuni. Tak kalah dari software serupa, berbagai fitur telah ditawarkan seperti kompres foto berkualitas maksimal.

Menariknya, PicTools Batch bisa digunakan secara offline. Jadi, jangan khawatir ketika kehabisan kuota internet karena masih tetap bisa menggunakannya.

5. RIOT

Satu lagi software kompresi foto pada laptop maupun komputer, yakni RIOT. RIOT merupakan kependekan dari Radical Image Optimization Tool.

Software ini sering digunakan dalam proses editing foto, salah satunya adalah mengurangi ukuran gambar tanpa mempengaruhi kualitas gambar asli. Sepertinya RIOT tidak boleh dilewatkan begitu saja.

Salah satu kelebihan RIOT dibandingkan software serupa adalah adanya fitur editing secara real time. Dengan demikian, pengguna bisa langsung membandingkan antara foto asli dengan hasil setelah dikompres.

Untuk menjalankan RIOT, pastikan perangkat Anda memiliki spesifikasi minimal prosesor Intel Premium 4 atau AMD Athlon 64. Sementara itu, RIOT dapat digunakan pada sistem operasi Windows 7/8/10.

6. TinyPhoto

Tinyphoto

Ingin mengompres foto namun tidak mau menginstal aplikasi apapun? Sepertinya TinyPhoto adalah jawabannya. Tools ini dapat diakses melalui browser di perangkat.

Tampilannya cukup sederhana sehingga tidak akan membuat pengguna menjadi bingung. Tidak hanya satu, TinyPhoto bisa mengompres banyak foto dalam satu waktu.

7. Image Compressor Puma

Image Compressor Puma

Bilder verkleinern Puma
Bilder verkleinern Puma

Rekomendasi tools kompresi foto yang terakhir adalah Image Compressor Puma. Tools ini sangat direkomendasikan pada semua pengguna smartphone karena memiliki ukuran ringan serta fitur lengkap.

Sistem akan memberikan rekomendasi ukuran terbaik agar mendapatkan kualitas terbaik dengan ukuran paling kecil. Menu-menunya juga sangat lengkap seperti dapat mengirim banyak foto dalam satu email, membagikan ke media sosial, dan lain-lain.

Demikian beberapa daftar rekomendasi aplikasi kompres foto baik melalui smartphone maupun PC. Masing-masing tentu memiliki kelebihannya masing-masing. Mengenai software mana yang harus digunakan, semua tergantung selera Anda.