Aplikasi Untuk Memantau Kondisi Lalu Lintas – therantnation.com. Memantau arus lalu lintas sebelum bepergian menjadi kewajiban yang tidak boleh dilupakan oleh sebagian besar orang yang akan menuju ke sebuah tempat. Apalagi jika tempat itu terkenal ramai, memiliki akses yang padat, dan jadwal bepergiannya saat libur panjang.
Karena kecanggihan teknologi saat ini, Anda pun bisa mengakses semuanya hanya dengan mengunduh aplikasi yang berguna memantau kondisi lalu lintas yang ada di Playstore Android. Nah, pada tulisan kali ini kami akan memberikan Anda beberapa rekomendasi aplikasi pemantau lalu lintas yang bisa menjadi salah satu referensi Anda sebelum berkendara ke suatu tempat.
5 Aplikasi Untuk Memantau Kondisi Lalu Lintas yang Mudah
Jika ini adalah informasi yang sedang Anda butuhkan, maka jangan lupa dibaca hingga selesai ya. Berikut untuk aplikasi yang berguna memantau kondisi lalu lintas yang ada di sekitar kita.
1. HERE WeGo – Navigasi Kota
Aplikasi HERE WeGo dikembangkan oleh HERE Apps LLC. Sejak pertama kali dirilis hingga hari ini, aplikasi tersebut sudah memiliki 4,3 ribu ulasan dan rating 3+ dari 10 juta lebih penggunanya. Pada kolom deskripsi, HERE WeGo bercerita jika aplikasinya bisa digunakan untuk Anda yang ingin mengetahui waktu tiba di tempat tujuan dengan berkendara, bersepeda, bahkan berjalan kaki.
Sebagai sebuah aplikasi navigasi kota, HERE WeGo bisa digunakan oleh semua orang yang memerlukan navigasi kota, taksi atau transportasi umum lainnya, bahkan kendaraan pribadi. Misalnya jika Anda ingin memesan taksi, Anda akan diarahkan pada jalanan yang direkomendasikan, setiap belokannya akan mudah terlihat, dan semua informasi yang berhubungan dengan destinasi Anda akan ditampilkan.
HERE WeGo akan membantu Anda selama dalam perjalanan ke lokasi tujuan. Anda bahkan akan diperlihatkan harga karcis setiap transportasi umum yang mengarah ke lokasi Anda, bagaimana menemukan tempat parkir yang strategis bagi Anda yang membawa kendaraan pribadi, serta mendapatkan info jika ada penundaan lalu lintas di area yang sedang Anda tuju.
Jadi dengan semua itu Anda akan lebih mudah tiba di destinasi secara aman dan lancar. Banyak penggunanya yang memberikan lima bintang pada HERE WeGo karena kemampuannya untuk menampilkan peta dalam kondisi jaringan offline.
Meskipun begitu ada beberapa masukan untuk aplikasi yang dirilis sejak tanggal 9 Oktober 2014 ini, seperti menampilkan peta seperti Maps hingga menambahkan saran kata pencarian di aplikasi tersebut. Jika Anda tertarik mendapatkannya, Anda tinggal mengunduh di Playstore Android dan menyiapkan memori sekitar 34 MB.
Baca : 5 Aplikasi Belajar Renang Terbaik paling Direkomendasikan
2. LM – Info Traffic Lalu Lintas
Aplikasi LM – Info Traffic Lalu Lintas diluncurkan oleh LewatMana.com. Sejak pertama kali dirilis hingga hari ini, aplikasi tersebut sudah memiliki 4 ribu ulasan dan rating 3+ dari 100 ribu lebih penggunanya.
Pada kolom deskripsi, LM Info Traffic Lalu Lintas menyebutkan dirinya sebagai teman perjalanan Anda. Di mana sebagai seorang teman, ia akan memberikan layanan informasi lalu lintas yang Anda butuhkan di Indonesia.
LM sengaja dibuat agar Anda bisa mengetahui informasi lalu lintas terkini di sekitar Anda. Jadi dengan melihat informasi tersebut, Anda bisa menghindari kemacetan yang memuakkan di jalan. Selain membuat Anda bisa sampai di tujuan tanpa melewati macet, Anda juga tidak memberi andil pada kemacetan yang terjadi.
3. Maps – Navigasi & Transportasi Umum
Aplikasi Maps dikembangkan oleh Google LLC. Sejak pertama kali dirilis hingga hari ini, aplikasi tersebut sudah mendapat 11 juta ulasan dan rating 3+ dari 5 miliar lebih pengguna. Pada kolom deskripsi, Maps menjelaskan diri sebagai aplikasi navigasi GPS real-time yang bisa digunakan untuk mengecek aktivitas, saran makanan lokal, hingga acara dari penggunanya.
Aplikasi yang telah menjadi pilihan editor Playstore Android ini menjadi panduan yang tepat bagi Anda agar sampai ke tujuan dengan cepat dan mendapat informasi real-time yang akurat tentang destinasi Anda.
Jadi dengan menggunakan Maps, Anda dapat menyiasati lalu lintas dengan informasi PWT, memilih kendaraan yang akan digunakan seperti bus, kereta, bahkan transportasi online, menghemat waktu dengan pengubahan rute otomatis berdasarkan kondisi lalu lintas terkini.
Karena Maps merupakan bagian dari Google, maka Anda pun akan dibantu menemukan tempat-tempat dan menjelajahi penduduk lokal destinasi Anda. Seperti menemukan restoran dan aktivitas yang menyenangkan, membuat rencana di fitur grup yang telah disediakan, mengikuti tempat-tempat yang wajib dicoba dan direkomendasikan oleh pakar lokal.
Serta Google bahkan pemandu wisata, melihat sendiri ulasan dari destinasi yang akan dikunjungi, hingga menyimpan beberapa tempat-tempat kenangan yang pernah Anda lalui. Bagaimana Google bisa tahu? Karena Anda mengaktifkan lokasi dan Google membaca semua itu yang akan dijadikan sebuah album atau pengingat di setiap akhir bulan.
4. NTCM Mudik
Aplikasi NTCM Mudik diluncurkan oleh NTMC Polri. Sejak pertama kali dirilis hingga hari ini, aplikasi tersebut sudah memiliki 49 ulasan dan rating 3+ dari 10 ribu lebih penggunanya. Pada kolom deskripsinya, NTCM Mudik memperkenalkan diri sebagai sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh KORLANTAS MABES POLRI. Dimana tujuan awal dibuat aplikasi ini adalah untuk memudahkan pemudik yang ingin melakukan perjalanan ke kampung halaman.
Apabila Anda mengunduhnya, Anda akan menemukan beberapa fitur di bagian Information seperti Peta atau Maps, Mudik Online, Kementerian Terkait, Info Publik, Peta Mudik, Jasa Marga, NTMC TV, NTMCPOLRI.INFO, dan Jasa Raharja.
Apabila Anda sudah mendaftarkan diri sebagai pemudik online, maka Anda akan mendapatkan berbagai informasi publik yang sangat membantu. Informasi tersebut mulai dari telepon jalan tol, telepon pelabuhan, telepon bandara, telepon polisi, daerah rawan macet, daerah rawan kecelakaan, daerah rawan longsor, pasar tumpah, rumah makan, SPBU, dan lain sebagainya.
Sementara itu, beberapa peta mudik yang tersedia mulai dari Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Tol Merak-Brebes, Tol Brebes-Semarang, Tol Semarang-Surabaya, Tol Surabaya-Malang. Anda hanya butuh memori 7,9 MB saja untuk mengunduhnya.
Baca : 7 Aplikasi Belajar Membaca untuk Anak Paling Direkomendasikan
5. WAZE – Navigasi GPS, Peta, & Lalu Lintas
Aplikasi WAZE dikembangkan oleh Waze. Sejak pertama kali dirilis hingga hari ini, aplikasi tersebut telah memiliki 7 juta ulasan dan rating 3+ dari 100 juta lebih penggunanya.
Pada kolom deskripsinya, WAZE menjelaskan diri sebagai komunitas aplikasi berbasis lalu lintas dan navigasi terbesar di dunia. Sebagai aplikasi yang digunakan untuk memantau kondisi lalu lintas yang telah menjadi pilihan editor, WAZE siap memandu Anda untuk menghindari kemacetan, razia, kecelakaan, dan segala yang dapat mengganggu perjalanan Anda menuju destinasi.
Apabila Anda menggunakan aplikasi semacam ini Anda bisa berkendara dengan tenang, informasi lalu lintasnya pun bisa Anda bagikan kepada orang lain yang ingin bepergian sama dengan tujuan Anda, Anda bisa menghemat bahan bakar kendaraan, dan yang sangat penting, Anda bisa meningkatkan kualitas perjalanan sehari-hari Anda dengan lebih baik.
WAZE menghindarkan Anda menuju sanksi genap ganjil plat kendaraan, mengarahkan plat nomor Anda ke rute yang aman dan tidak terlarang, memberikan informasi lalu lintas secara real time, memberikan info dan peringatan yang sangat Anda butuhkan untuk memantau kondisi lalu lintas. Jika tertarik, Anda bisa mengunduhnya hanya dengan memori sekitar 69 MB saja!