Cara Mengaktifkan Split Screen di HP Oppo – therantnation.com. Oppo menjadi salah satu brand smartphone yang cukup laris manis di Indonesia. Kendati demikian tidak banyak pengguna mengetahui mengaktifkan split screen tersebut.
Padahal dengan mengaktifkan fitur split screen akan memberikan pengalaman lebih menyenangkan ketika sedang menggunakan HP. Sebab bisa melihat beberapa hal sekaligus untuk memantau ataupun mengamati yang saat itu perlu dilihat bersamaan.
HP Oppo selain harganya cukup ramah di kantong ternyata dilengkapi dengan berbagai macam fitur menarik didalamnya. Fitur split screen dapat dimanfaatkan oleh para pengguna buat memperoleh pengalaman jauh lebih bagus.
Kehadiran fitur inilah ternyata memberikan banyak keuntungan terutama jika Anda sedang mendengarkan music atau menonton video di youtube tetapi ingin membalas pesan di WA, maka bisa segera mengaktifkan split screen di HP Oppo agar bisa mendapatkan manfaatnya.
Daftar Isi
Apa itu Split Screen?
Di beberapa HP keluaran terbaru dari berbagai vendor ternyata sudah dibekali dengan kehadiran fitur split screen termasuk dengan HP Oppo. Lantas apa sebenarnya split screen? Split screen juga biasa dikenal dengan sebutan multi-window.
Berkat fitur split screen seseorang bisa melakukan multitasking dengan cara membagi layar menjadi 2 bagian buat setiap aplikasi yang sedang dijalankan tersebut. Namun perlu diingat bahwa fitur tersebut hanya bisa bekerja pada ponsel Oppo dengan OS android minimal Nougat ketas.
Apabila ponsel Anda tersebut tidak mendukung layar split, maka dapat mengunduh aplikasi pihak ketiga yang bisa ditemukan di Playstore. Namun perlu diingat bahwa tidak semua aplikasi ternyata sudah mendukung proses pembagian layar tersebut.
Cara Mengaktifkan Split Screen di HP Oppo dengan Mudah
Ada beberapa cara yang bisa digunakan buat mengaktifkan split screen di HP Oppo tersebut. Cara pertama adalah dengan mengaktifkannya melalui menu settings dan Recent Apps yang terdapat pada Oppo.
1. Settings
Di menu inilah pengguna akan diminta untuk mengaktifkan dengan menggunakan 3 jari. Supaya lebih jelas berikut ini panduan cara mengaktifkan split screen selengkapnya.
- Akses menu Settings pada HP Oppo
- Carilah sub menu App Split Screen
- Jika sudah aktifkan fitur tersebut
- Jangan lupa mengaktifkan swip up with 3 fingers sehingga bisa mengaktifkan fitur tersebut hanya dengan menggunakan 3 jari saja
- Apabila aplikasi pertama sudah muncul pada bagian atas layar maka tinggal memilih manakah aplikasi kedua dimana akan ditampilkan
- Selesai
2. Recent Apps
Bukan hanya melalui menu settings tetapi user juga bisa mengaktifkannya melalui menu recent Apps. Sebagai catatan tambahan tidak semua aplikasi ternyata dapat dibagi layarnya menjadi dua.
Hanya beberapa apk saja yang sudah mendukung adanya penggunaan mode tersebut. Metode lain yang dapat membantu mengaktifkannya adalah melalui recent Apps. Untuk melakukannya pengguna perlu membuka aplikasi yang ingin dibagi terlebih dahulu.
Berikut caranya.
- Klik pada Recent Apps yang berada di sebelah kiri dari HP Oppo
- Silahkan pilih aplikasi yang akan dibagi layarnya tersebut
- Tab pada titik 3 yang berada di pojok kanan atas
- Pilihlah opsi Split Screen
- Maka secara otomatis layarnya akan langsung terbelah menjadi dua
- Tentukan aplikasi manakah yang akan ditampilkan di bagian bawahnya tersebut
- Selesai
Aplikasi Untuk Split Screen Terbaik
Walaupun sebagian besar dari HP keluaran terbaru dari Oppo sudah dilengkapi dengan fitur tersebut, tetapi pada beberapa Oppo lama ternyata masih belum tersedia. Namun jangan kecewa terlebih dahulu karena Anda tetap bisa menggunakan layar bagi.
Solusinya adalah dengan menginstall aplikasi pihak ketiga. Di Google Playstore pengguna bisa menemukan banyak aplikasi dengan fungsi buat membagi layar tersebut.
Dengan menggunakan aplikasi ini dapat digunakan untuk hampir semua smartphone mulai dari Oppo, Xiaomi, Sony, Samsung dan masih banyak lagi. Jika Anda mencari rekomendasi aplikasi terbaiknya maka berikut beberapa opsinya.
1. Split Screen by Dutch Developers
Split Screen by Dutch bisa ditemukan dengan mudah di Google Playstore secara gratis. Penggunaannya cukup simple sehingga newbie dijamin tidak akan pernah kesulitan dalam memulainya.
Terdapat beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh aplikasi tersebut seperti mampu menambah atau mengurangi kecepatan multi windows, mengatur ikon hingga memberikan kesempatan bagi pengguna buat mengubah transparansi untuk bila geser.
2. Split Screen Shortcut by Etsang
Pilihan aplikasi lainnya adalah dari developer Etsang yang mampu memicu mode layar dibagi menjadi dunia. Syarat agar bisa menggunakannya adalah minimal OS android Oreo.
Cara menggunakannya sangat mudah yakni dengan menekan lama pada aplikasi terbaru.
Terdapat beberapa cara yang bisa digunakan buat mengaktifkan split screen di HP Oppo seperti dengan menekan lama tombol beranda, tombol kembali, ikhtisar, dan masih banyak lagi. Didalamnya tersedia beberapa Bahasa dimana dapat digunakan termasuk Indonesia.
3. Floating Apps by LWi.s.r.o
Apabila ingin mendapatkan pengalaman multitasking terbaik ketika sedang menggunakan smartphone, maka floating Apps adalah jawabannya. Dengan aplikasi inilah pengguna bisa membuka lebih banyak jendela melayang sehingga pengalaman multitasking lebih menarik.
Beberapa kelebihan yang ditawarkan didalamnya seperti berikut.
- Dapat menggunakan catatan atau kalkulator dimana saja
- Melihat lampiran email tetapi tidak perlu keluar dari aplikasi email
- Melihat file PDF dengan jumlah banyak sekaligus
- Membuka link di browser melayang dan kemudian melihatnya
Kelebihan Menggunakan Split Screen
Tidak bisa dipungkiri apabila kehadiran dari fitur inilah ternyata mempunyai fungsi sangat penting bagi sebagian besar pengguna Oppo. Bahkan tidak sedikit dari mereka harus mengunduh aplikasi tambahan agar dapat menikmati layanan tersebut.
Berikut kelebihannya.
1. Dapat Melakukan Banyak Pekerjaan Sekaligus
Apakah Anda ingin produktivitas dalam menggunakan ponsel tetap terjaga dengan baik? Jangan khawatir karena ternyata tetap bisa melakukannya dengan fitur diatas. Dengan cara inilah kegiatan multitasking akan lebih mudah dan tanpa ribet.
2. Merupakan Fitur Terbaru dari Oppo
Sebagai salah satu produsen smartphone terbesar di Indonesia, tentu membuat Oppo selalu menghadirkan fitur berteknologi canggih di setiap seri terbarunya. Dengan hadirnya split layar mampu memberikan kesempatan pengguna untuk merasakan fitur terbaru tersebut.
3. Main Game Sambil Chattingan
Sebagian besar dari Anda pasti akan merasa kesal apabila sedang asyik bermain games tiba-tiba harus membalas pesan dari orang lain. Tentu Anda harus keluar dahulu dari games.
Namun saat menggunakan fitur split screen Anda tidak perlu keluar. Bahkan masih ada fitur unggulan lainnya didalam fitur tersebut.
Penutup
Oppo merupakan salah satu vendor smartphone terbesar yang ada di dunia dimana sudah mempunyai banyak pengguna. Sebagai pengguna pastikan mengetahui cara mengaktifkan split screen di HP Oppo agar kegiatan multitasking lebih menyenangkan.
Serta berguna untuk mempercepat kita dalam mengerjakan sebuah tugas ataupun kegiatan. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
- 2 Cara Membuka Aplikasi yang Terkunci di HP OPPO yang Mudah
- Cara Mengatur Alarm di HP OPPO dengan Mudah
- 12 HP OPPO RAM 3GB Terbaik Paling Populer 2022
- 10 HP Oppo RAM 4GB Terbaik Untuk Gamers dan Pebisnis
- 3 Cara Reset HP Oppo ke Pengaturan Pabrik Semua Tipe Mudah