Mungkin pernah mengalami kesulitan saat mencetak foto karena ukurannya tidak sesuai dengan yang diinginkan. Salah satu yang umum digunakan adalah 4×6. Anda memiliki foto berbeda, Anda dapat mengubahnya menjadi ukuran 4×6 dengan mudah.
Foto 4×6 menjadi yang umum digunakan untuk mencetak beragam keperluan mulai dari sertifikat, surat lamaran kerja, SKCK, paspor, dokumen resmi, dan lain-lain. Mengubah ukuran foto menjadi 4×6 rupanya mudah dilakukan bahkan dengan menggunakan HP.
Sebelum mengubah, perlu mengetahui ukuran yang sudah ada. Untuk mengetahui ukurannya, bisa melihatnya di properti. Di Windows, dapat mengklik kanan pada foto dan memilih “Properties”. Di Mac, bisa mengklik kanan pada foto dan memilih “Get Info”. Ukuran biasanya diukur dalam piksel atau kilobyte (KB).
5 Cara Mengubah Ukuran Foto Menjadi 4×6
Terdapat banyak situs website yang menawarkan fitur mengubah ukuran foto menjadi 4×6 secara gratis, tanpa perlu menggunakan aplikasi pihak ketiga. Bagaimana caranya? Simak penjelasan langkah-langkahnya di bawah ini.
1. Pixlr
Pixlr adalah editor foto berbasis web yang menghadirkan fitur cukup lengkap dan penggunaannya tak jauh berbeda dengan Photoshop. Pixlr dapat membuat perbaikan foto secara cepat serta mengubah ukuran gambar melalui perangkat pengeditan yang disediakan, berikut langkah-langkahnya.
- Buka browser di HP atau laptop, lalu buka halaman Pixlr di pixlr.com.
- Selanjutnya klik opsi menu di kolom sebelah kiri yaitu “Pixlr X Quick and Easy Design“.
- Buka gambar yang ingin diubah ukurannya, lalu pilih pada ukuran gambar 4×6.
- Klik menu “tata letak“, lalu pilih “resize page“.
- Isikan ukuran piksel yaitu width 472 lalu height
- Setelah itu pilih opsi “terapkan“.
- Klik simpan atau save, lalu rename atau ganti nama file foto agar nantinya lebih mudah dicari di folder
2. Canva
Canva adalah salah satu platform yang kerap digunakan untuk keperluan pembuatan konten publikasi serta desain grafis, karena mudah digunakan dan pengoperasiannya pun lebih cepat dibandingkan software editing lainnya.
- Buka browser di laptop, lalu buka situs Canva di canva.com.
- Selanjutnya Anda akan diminta untuk masuk melalui akun Google.
- Setelah berhasil masuk, klik opsi menu “create a design“.
- Isi ukuran piksel gambar 4×6, lalu masukkan file foto dengan meng-klik menu “upload“.
- Drag atau seret foto tersebut menuju ke area dengan background warna putih.
- Setelah itu sesuaikan gambar yang Anda upload tersebut dengan background
- Jika sudah pas, unduh gambar dengan cara klik menu “download“.
3. iLoveIMG
Selain itu ada situs iLoveIMG, yang dapat dijadikan solusi lain untuk mengedit foto secara online. Situs ini juga menyediakan peralatan editing berkualitas tinggi dan dapat digunakan secara gratis, berikut cara mengedit ukuran foto di iLoveIMG.
- Buka browser pada HP atau laptop, lalu buka laman iloveimg.com.
- Selanjutnya klik opsi menu “resize image“.
- Klik “select image” lalu pilih gambar yang ingin diubah ukurannya menjadi 4×6.
- Pilih opsi menu “by pixel” untuk mengubah ukuran file menjadi satuan piksel.
- Setelah itu hapus tanda centang pada menu “maintain aspect ratio“, lalu isi pada bagian ukuran piksel dengan width 472 dan height
- Klik “resize image“.
- Jika sudah klik “download file” atau “unduh file“.
4. PicResize
Sesuai namanya, PicResize merupakan situs edit gambar yakni mengubah ukuran dan memotong foto secara gratis secara online. Situs ini juga kerap digunakan untuk mengubah foto secara cepat, berikut langkah-langkahnya.
- Buka browser di laptop atau HP, lalu buka situs PicResize di picresize.com.
- Setelah itu upload atau masukkan gambar yang ingin diubah ukurannya.
- Klik “ukuran kustom“, lalu pada bagian kolom di bawahnya masukkan ukuran piksel foto yakni 472 x 709.
- Selanjutnya scroll ke bagian bawah, lalu pilih format file sesuai yang Anda inginkan contohnya format JPEG.
- Setelah itu klik tombol biru di bagian bawah bertuliskan “resize gambar saya“, tunggu beberapa saat hingga proses pengeditan berhasil.
- Apabila berhasil nantinya akan ditandai dengan munculnya laman baru dari software tersebut, lalu unduh file yang telah diedit tersebut ke galeri.
5. BeFunky
Situs terakhir yang bisa dicoba adalah BeFunky, merupakan situs edit gambar online dimana menawarkan beragam tools serta efek digital agar foto dapat berubah menjadi lebih indah. Cara mengedit menggunakan BeFunky pun cukup mudah, berikut langkah-langkahnya.
- Buka browser di HP atau laptop, lalu buka situs BeFunky di befunky.com.
- Selanjutnya klik “get started“, lalu pilih pada opsi “edit a photo“.
- Klik “open” untuk meng-upload foto yang ingin diedit ukurannya.
- Setelah itu klik “edit” di sisi sebelah kiri, lalu ubah ukuran piksel menjadi height 709 serta width
- Jika sudah, klik “save” untuk menyimpan hasil editan gambar ke galeri.
2 Aplikasi Pihak Ketiga Mengubah Ukuran Foto
Selain menggunakan aplikasi bawaan di komputer atau situs website, Anda bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk mengubah ukuran foto menjadi 4×6. Berikut adalah beberapa aplikasi terbaiknya.
1. Adobe Photoshop
Aplikasi untuk edit foto secara profesional yang bisa untuk mengubah segala ukuran. Serta didalamnya juga terdapat berbagai macam efek yang bisa dipergunakan apabila membutuhkan.
- Buka foto yang ingin diubah ukurannya di Adobe Photoshop
- Pilih menu “Image” dan pilih “Image Size”
- Pilih ukuran 4×6 atau 10.16 x 15.24 cm
- Simpan foto dengan ukuran baru
- Selesai
2. GIMP
Aplikasi pengeditan foto tanpa berbayar dengan tampilan simpel namun mempunyai fitur yang lengkap.
- Buka file foto di GIMP
- Pilih menu “Image” dan pilih “Scale Image”
- Pilih ukuran 4×6 atau 10.16 x 15.24 cm
- Simpan ke ukuran yang barusaja dibuat
- Selesai
Baca : Cara Menghapus Foto dan Lokasi di Google Maps dengan Mudah
Berbagai Satuan Ukuran Foto 4×6
Ketika mengedit ukuran gambar, tak jarang situs atau platform editing menggunakan satuan lainnya selain pixel. Karena itu untuk memudahkan Anda, berikut ukuran foto 4×6 dalam berbagai satuan mulai dari mm, cm, dan inci.
- 4×6 satuan milimeter (mm) adalah 38,1 mm x 55,9 mm.
- 4×6 satuan centimeter (cm) adalah 3,81 cm x 5,59 cm.
- 4×6 satuan inci adalah 1,5 inci x 2,2 inci.
- 4×6 satuan pixel adalah 472 x 709.
Tips Mengubah Ukuran Foto
Ada beberapa tips apabila Anda ingin mengubah ukuran foto agar nantinya tidak menyesal.
Jaringan Internet Lancar✅ | Siapkan jaringan internet yang stabil, karena mayoritas situs editing yang menawarkan kemudahan dan kecepatan sudah berbasis online. Sehingga perlu koneksi yang stabil agar nantinya proses editing berjalan lancar. |
Penurunan Kualitas✅ | File foto yang diedit umumnya akan mengalami penurunan kualitas, meskipun begitu tidak akan merusak atau mempengaruhi hasil akhir apabila telah sesuai dengan satuan yang ditentukan. Jadi pastikan foto tetap jelas dan tajam setelah diubah ukurannya. |
Ukuran Foto Kecil✅ | Pastikan foto tidak terlalu kecil atau terlalu besar setelah diubah ukurannya. |
Minimalisir Pengeditan✅ | Jangan mengubah ukuran foto terlalu sering karena dapat mengurangi kualitas foto. |
Backup Foto✅ | Simpan foto asli sebelum mengubah ukurannya, agar jika terjadi kesalahan kita masih memiliki salinan foto asli. |
Metode Resampling✅ | Gunakan metode resampling yang benar saat mengubah ukuran foto. Resampling yang salah dapat menyebabkan distorsi pada foto |
Apabila Anda mengikuti panduan dan tips di atas, maka proses mengubah ukuran foto menjadi 4×6 dapat dilakukan dengan mudah dan cepat tanpa masalah. Anda dapat menggunakan aplikasi bawaan di komputer, situs website atau aplikasi pihak ketiga seperti Adobe Photoshop, dan GIMP.
Namun apabila tidak ingin menggunakan situs editing online, Anda bisa mengedit menggunakan aplikasi editing foto seperti PicsArt, Adobe Lightroom, Snapseed, Google Photos, dan lain-lain. Pastikan mengikuti tips disebutkan di atas untuk menghasilkan yang jelas dan tajam. Dengan mengikuti panduan ini, Anda dapat dengan mudah mengubah ukuran foto menjadi 4×6 dan mencetak dengan ukuran yang diinginkan.
Baca Juga
- Cara Mengirimkan Foto Dengan Password di WhatsApp
- 2 Cara Mengunci Foto dan Video di Instagram
- 10 Aplikasi Edit Foto Terbaik
- Cara Repost Foto atau Video Instagram Tanpa Watermark
- Cara Edit Foto Avatan Sun Blinds Tanpa Aplikasi