2 Cara Menyembunyikan Foto dan Video HP OPPO dengan Mudah

Menyembunyikan Foto dan Video HP OPPO – therantnation.com. Tidak banyak pengguna OPPO yang sadar jika foto dan video termasuk privasi. Padahal sebenarnya dari pihak produsen sendiri sudah menyediakan cara menyembunyikan foto dan video HP OPPO yang cukup mudah.

Tidak hanya foto dan video, beberapa file lain juga bisa disembunyikan. Dengan begitu pengguna bisa melindungi file di dalam HP OPPO miliknya baik ketika dipinjam oleh orang lain maupun tidak.

Cara Menyembunyikan Foto Dan Video Hp Oppo Dengan Mudah

2 Cara Menyembunyikan Foto dan Video HP OPPO dengan Mudah

Terdapat beberapa cara menyembunyikan foto dan video di HP OPPO yaitu dengan menggunakan fitur bawaan perangkat tersebut dan menggunakan aplikasi dari pihak ketiga. Berikut beberapa cara mudah untuk menyembunyikan di HP Android seperti OPPO.

1. Menyembunyikan Foto dan Video Menggunakan Opsi Private Safe

Cara ini bisa dikatakan cukup mudah dan praktis meskipun memiliki banyak tahapan. Private Safe sendiri merupakan fitur bawaan dari OPPO yang dibuat khusus untuk menjaga keamanan file-file penting penggunanya. Untuk bisa menggunakannya, pengguna harus membuka menu Pengaturan atau Setting terlebih dahulu. Baru kemudian masuk ke opsi Private Safe.

Selanjutnya, buat kata sandi berupa kombinasi angka atau pola yang mudah diingat serta jangan lupa untuk membuat pertanyaan yang nantinya akan digunakan jika pengguna melupakan kata sandinya. Setelah itu, buka file foto atau video yang berada di Galeri HP OPPO masing-masing.

Tap atau tekan foto atau video tersebut hingga muncul pilihan Private Safe lalu masukkan kata sandi yang telah dibuat sebelumnya. Pilih opsi Set As Private yang terletak pada bagian bawah layar HP. Tunggu beberapa saat hingga proses selesai. Jika berhasil maka file-file yang dipilih tadi akan berpindah ke Brankas Pribadi.

Meskipun disembunyikan tetapi bukan berarti pengguna tidak bisa melihat file-file tersebut. Pengguna masih bisa melihatnya melalui cara khusus yang cukup sederhana. Cukup dengan membuka menu Pengaturan lalu pilih opsi Keamanan.

Pilih menu Brankas Pribadi lalu masukkan kata sandi yang sudah dibuat sebelumnya. Tekan file yang ingin dimunculkan entah itu foto, video, audio atau dokumen. Pilih opsi Set As Public atau Atur Sebagai Publik agar file bisa dilihat kembali dengan bebas. Setelah itu, tinggal pilih lokasi baru untuk memindahkan file tersebut.

Menyembunyikan Foto Dan Video Menggunakan Aplikasi Khusus

2. Menyembunyikan Foto dan Video Menggunakan Aplikasi Khusus

Selain dengan cara di atas, pengguna bisa menggunakan berbagai aplikasi pihak ketiga yang bisa menyembunyikan file-file penting di HP OPPO. Perlu diketahui jika saat ini aplikasi semacam ini sudah cukup banyak ditemukan baik di platform resmi Android maupun yang tidak resmi.

Cukup dengan mengunduh lalu melakukan install di perangkat masing-masing maka aplikasi tersebut sudah bisa digunakan. Namun, mengingat jika aplikasi semacam ini adalah aplikasi pihak luar maka pengguna harus lebih berhati-hati karena ada risiko keamanan yang bisa terjadi.

Oleh sebab itu, untuk mencegahnya pengguna bisa memilih aplikasi yang ada di platform resmi HP OPPO. selain diklaim lebih aman, aplikasi seperti ini juga memiliki berbagai ulasan yang bisa dibaca sebagai bahan referensi.

Namun, mengingat setiap aplikasi memiliki fitur serta kelebihan dan kekurangan yang berbeda maka ada baiknya untuk memahami deskripsi atau ulasan yang ditulis pengguna sebelumnya. Jika ulasannya bagus dan peringkat aplikasi tersebut lumayan tinggi maka tidak ada salahnya untuk menggunakannya.

Menurut therantnation memang bagi beberapa orang, cara menyembunyikan file foto dan video HP OPPO menggunakan aplikasi adalah cara yang praktis. Namun pengguna sangat disarankan untuk menggunakan cara pertama lebih dahulu agar tidak perlu mengunduh aplikasi lain yang bisa memenuhi media penyimpanan.